Cara mengganti template blog - Template blog adalah salah satu bagian yang cukup penting pada blog, template atau biasa juga disebut tema pada blog adalah desain halaman yang digunakan pada blog ataupun website untuk memperindah tampilan blog atau website tersebut.
Template umumnya sudah tersusun secara rapi kalian hanya tinggal mengisikan link pada template tersebut sesuai dengan kubutuhan blog kalian. Tidak hanya itu kalian juga dapat melakukan customisasi pada template seperti pada menu navigasi bisa kalian ubah sesuai dengan niche dan kebutuhan blog kalian.
Sebenarnya blogger.com atau blogspot telah menyediakan berbagai macam template yang sangat banyak dan siap pakai. Kalian bisa mencobanya dengan cara masuk ke menu Tema > Scrool ke bawah, nah disitu ada banyak pilihan template yang telah disediakan oleh blogspot.
Lalu kenapa masih banyak orang yang menggunakan template diluar dari template yang disediakan oleh blogspot ?
Alasannya karena template bawaan dari blogspot dianggap masih belum SEO friendly atau search engine optimization yang berarti masih belum teroptimasi pada search engine.
Cara mengganti template blog
Sebelumnya pastikan dulu kalian telah memiliki template blog yang responsive dan SEO friendly. Jika belum silahkan kalian cari terlebih dahulu di google karena ada sangat banyak sekali web maupun blog yang telah menyediakan template yang responsive serta SEO friendly baik itu gratis maupun berbayar. Jika teman-teman baru saja memulai dunia blogging saya sarankan gunakan template yang gratisan saja dulu.Ada beberapa website yang bisa kalian coba untuk mendapatkan tema yang premium maupun gratis contohnya:
- btemplates.com
- protemplateslab.com
- gooyaabitemplates.com
Perbedaan template premium dan gratisan
Template Gratisan
- Mudah untuk didapatkan (bertebaran di google).
- Tidak ada panduan instalasi
- Tidak ada update
- Harus mencantumkan credit link (bagian footer)
Template Premium
- Sulit untuk didapatkan (karena bukan open source) hanya ada pada situs tertentu.
- Ada panduan instalasi
- Ada update template terbaru
- Tidak perlu mencantumkan credit link
- Ada fasilitas bantuan yang di berikan si penjual template (jika kita mengalami kendala).
Jika kalian sudah memiliki template yang menurut kalian sesuai dengan niche blog kalian maka selanjutnya kita masuk ke tahap mengganti template blog yang dilakukan secara manual (upload file).
Berikut ini adalah cara untuk mengganti template blog:
- Pastikan kalian sudah login kedalam blogger.com dan telah berada di dashboard blog kalian.
- Masuk ke menu tema
- Lalu di pojok kanan atas ada tombol backup/pulihkan klik tombol tersebut.
- Jika sudah maka akan muncul pop up, untuk berjaga-jaga kalian pilih download tema/backup tema agar jika kalian merasa kurang cocok dengan tema yang baru saja kalian ganti atau terjadi masalah dengan tema tersebut kalian sudah memiliki backup tema yang sebelumnya.
- Jika download tema sudah dilakukan, kalian pilih choose file.
- Lalu pilih tema yang akan kalian ganti untuk blog kalian.
- Setelah itu klik upload.
- Kalian sudah berhasil mengganti tema blog kalian dengan tema yang baru
- Silahkan klik lihat blog untuk melihat hasilnya atau melalui preview yang ada di menu tema tersebut.
Sebagai tips coba kalian lihat bagian tata letak pada blog kalian, lalu hapus beberapa gadget yang menurut kalian tidak penting atau tidak bagus untuk blog kalian. Usahakan untuk membuat tampilan blog senyaman mungkin untuk dilihat serta dikunjungi oleh pengunjung.
Blog yang baik adalah blog yang memiliki navigasi yang jelas, karena itu kalian harus memperhatikan beberapa gadget yang penting untuk blog kalian misalnya saja gadget popular post, recent post dan lain sebagainya.
Dilarang berkomentar spam dan sara
EmoticonEmoticon